Jelang Jakarta 10K, Mahasiswa UNJ Gladi Resik
Jakarta - Sekitar 100 orang mahasiswa Fakultas Ilmu Keolahragaan (FIK) Universitas Negeri Jakarta (UNJ), hari ini melakukan gladi resik untuk event Jakarta Internasional 10K besok pagi.
"Kami sudah bersiap melakukan gladi resik sejak jam 4.00 WIB tadi. Seharusnya ada 300-an orang yang hadir, tapi hingga saat ini (pukul 6.30 WIB) baru sekitar 100-an yang hadir," kata perwakilan BEM FIK UNJ, Fais, kepada detikSport saat ditemui di sela-sela acara gladi resik di kawasan Monas, Sabtu (22/6) pagi.
Para mahasiswa dari UNJ ini memiliki peran yang penting dalam setiap gelaran Jakarta 10K. Mereka menjadi buffer atau pemisah antara pelari elite nasional dan internasional, dengan pelari pelajar atau pun kategori umum, supaya peserta umum tidak menerobos atau merangsek dengan "liar".
"Sebagai buffer, besok kami akan bersiap mulai jam 2.30 WIB. Semua buffer akan menginap di aula kampus untuk mempermudah koordinasi," tambah Fais.
Gelaran ke-10 event ini akan start pada pukul 06.30 WIB, Minggu besok. Sekitar 35 ribu pelari termasuk pelari elit internasional dan nasional akan memperebutkan total hadiah sebesar 900 juta rupiah.
Rute Jakarta International 10K, yang bertema "Green Energy For New Jakarta", adalah dimulai di Silang Monas Barat Daya menuju Jl. MH Thamrin dan menuju Jl. Jendral Sudirman, kemudian berputar di depan Kampus Unika Atmajaya dan menuju finis juga di Silang Monas Barat Daya.[dtc]
0 komentar :
Posting Komentar